8 Daftar Pelabuhan Internasional di Indonesia Beserta dengan Alamatnya

Home - 8 Daftar Pelabuhan Internasional di Indonesia Beserta dengan Alamatnya

Pelabuhan Internasional di Indonesia

Pelabuhan Internasional di Indonesia - Indonesia dikenal dengan sebutan negara maritim, yaitu negara yang memiliki potensi utama berbasis laut yang menjadi sumber daya dan dapat dimanfaatkan untuk keberlanjutan ekonomi dan kehidupan masyarakat. Selain itu, Indonesia juga dikenal dengan sebutan negara kepulauan. Ini terbukti dari jumlah gugusan pulau yang banyak. Maka dari itu, banyak pelabuhan yang tersebar di tiap pulau yang ada di Indonesia, mulai dari pelabuhan nasional hingga taraf internasional.

Bicara mengenai pelabuhan internasional, Indonesia juga memiliki beberapa pelabuhan internasional, sama seperti bandara yang terletak di beberapa kota besar. Pelabuhan internasional di Indonesia ini penting untuk mendukung perdagangan antara Indonesia dengan negara lain. Bisa dikatakan pelabuhan internasional menjadi tulang punggung bagi perdagangan dan konektivitas global. Pelabuhan ini memainkan peran penting dalam memastikan arus barang dan jasa yang efisien, baik untuk ekspor maupun impor. 

Lalu, apa saja nama-nama pelabuhan internasional yang ada di Indonesia? Nah, bagi Anda yang ingin mengetahuinya, yuk simak informasi lengkapnya di bawah ini!

Baca juga:

8 Daftar Pelabuhan Internasional di Indonesia

Berikut adalah daftar lengkap nama pelabuhan Internasional di Indonesia:

Daftar Pelabuhan Internasional di Indonesia

1. Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta

Pelabuhan internasional di Indonesia yang pertama adalah Pelabuhan Tanjung Priok. Pelabuhan ini termasuk pelabuhan terbesar dan tersibuk di Indonesia yang terletak di Jakarta. Bahkan pelabuhan ini juga masuk ke dalam salah satu daftar pelabuhan terbesar yang ada di Asia Tenggara.

Dibangun pada tahun 1877, kini Tanjung Priok dikelola oleh PT Pelindo II. Beragam aktivitas dilakukan di pelabuhan ini, contohnya seperti menurun dan menaikkan penumpang, serta menerima muatan barang untuk pengiriman ke berbagai tujuan, baik dalam atau luar negeri. 

Pelabuhan ini menangani sekitar 50% dari total arus barang yang masuk dan keluar dari Indonesia. Dengan dukungan fasilitas yang lengkap dan modern menjadikan Tanjung Priok sebagai pelabuhan hub internasional. Maka dari itu, di sini melayani berbagai jenis kapal canggih dari dan ke pusat perdagangan internasional.

Terletak di Jl. Palmas No.1 Jakarta 14310, pelabuhan ini menjadi barometer perekonomian Indonesia. Bisa dikatakan, Tanjung Priok menjadi gerbang utama untuk impor dan ekspor barang-barang dari dan ke seluruh dunia.

2. Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta

Pelabuhan internasional di Indonesia berikutnya adalah Pelabuhan Sunda Kelapa. Masih terletak di Jakarta, pelabuhan ini merupakan pelabuhan tertua yang pembangunannya dilakukan pada abad ke-5. Sudah ada sejak pemerintahan kolonial Hindia Belanda, aktivitas perdagangan sudah berlangsung, mulai dari perdagangan lokal hingga internasional. 

Pelabuhan Sunda Kelapa sudah menyambut kapal asing dari Jepang, India Selatan, Tiongkok, Timur Tengah, dan lainnya sejak abad ke-12. Biasanya, mereka membawa porselen, kain sutra, kopi, dan lain sebagainya untuk ditukar dengan rempah-rempah dari Indonesia. Memang, pelabuhan ini memiliki sejarah yang panjang karena cukup berkaitan dengan masa penjajahan di Indonesia.

Hingga saat ini, Pelabuhan Sunda Kelapa masih aktif. Namun, hanya melayani pengiriman antarpulau atau pengiriman domestik. Terletak di Jl. Maritim No.8 Sunda Kelapa, Jakarta, 14430, pelabuhan ini kini dikelola oleh PT Pelindo. Aktivitas yang dilakukan kurang lebih sama dengan pelabuhan lainnya, yaitu bongkar muat peti kemas. Jenis kapal yang hilir mudik didominasi oleh kapal pinisi dan Bugis Schooner.

3. Pelabuhan Merak, Banten

Pelabuhan Merak terletak di Banten dan terkenal dengan rute penyeberangan feri ke Bakauheni. Meskipun memiliki sejarah sebagai simpul perdagangan internasional, saat ini fungsinya lebih terfokus pada transportasi domestik, terutama untuk penumpang dan kendaraan yang melakukan perjalanan antara Jawa dan Sumatera. Pelabuhan ini melayani sekitar 50 ribu penumpang dan 10 ribu kendaraan setiap harinya. Pelabuhan ini terletak di Jl. Pelabuhan Merak, Merak, Tamansari, Kec. Pulomerak, Kota Cilegon, Banten 42438

Baca juga:

4. Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya

Selanjutnya, pelabuhan internasional di Indonesia adalah Pelabuhan Tanjung Perak. Pelabuhan ini merupakan pelabuhan terkenal di Surabaya, Jawa Timur. Luas dari pelabuhan ini adalah sekitar 118 hektar.

Selain sebagai pusat perdagangan internasional, Tanjung Perak juga melayani pelayaran domestik. Terletak di Jl. Perak Timur No.4, Perak Timur, Pabean Cantian, Kota Surabaya, Jawa Timur, pelabuhan ini sudah didukung dengan fasilitas modern dan menjadi pintu gerbang utama ekspor impor di Provinsi Jawa Timur. Layanan untuk perjalanan penumpang ke berbagai tujuan juga tersedia di sini.

Bisa dikatakan, Pelabuhan Tanjung Perak ini sudah ada sejak ratusan tahun lamanya, tapi baru dikembangkan secara masif di era Hindia Belanda. Sejak era Kolonial Belanda, Pelabuhan Tanjung Perak menjadi pusat persinggahan maupun bongkar muat kapal-kapal dari barat menuju Indonesia bagian timur atau sebaliknya.

5. Pelabuhan Soekarno-Hatta, Makassar

Pelabuhan Soerkarno-Hatta juga termasuk salah satu pelabuhan internasional di Indonesia. Dikenal juga dengan sebutan Pelabuhan Makassar, pelabuhan ini menjadi pelabuhan kargo dan pusat lalu lintas laut terbesar di Indonesia bagian timur. Pastinya juga melayani lalu lintas jalur laut untuk penumpang yang terdiri dari berbagai kelas.

Pelabuhan Soekarno Hatta memiliki dua dermaga utama, yaitu Dermaga Soekarno dan Dermaga Hatta. Dermaga Soekarno memiliki panjang hingga 1.460 meter dan lebar 11 meter. Layanan yang tersedia di sini adalah untuk aktivitas bongkar muat kapal largo umum dan layanan penumpang kapal. Sementara, untuk Dermaga Hatta memiliki panjang 574 meter dan lebar 10 meter. Dermaga ini diperuntukkan untuk bongkar muat peti kemas dan barang curah kering.

Pelabuhan yang beralamat di Jl. Nusantara No.378, Butung, Kec. Wajo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90173 ini juga menjadi pusat distribusi barang-barang internasional ke Indonesia bagian timur atau sebaliknya.

6. Pelabuhan Bakauheni, Lampung

Pelabuhan Bakauheni, yang terletak di Lampung, juga berfungsi sebagai pelabuhan penyeberangan yang menghubungkan dengan Pelabuhan Merak. Seperti Merak, Bakauheni melayani rute domestik dengan ratusan perjalanan feri setiap hari, mengangkut kendaraan pribadi, bus, dan truk barang. Pelabuhan ini juga penting untuk rute-rute internasional yang melintasi Selat Sunda.

7. Pelabuhan Harbour Bay, Batam

Pelabuhan Harbour Bay merupakan salah satu pelabuhan internasional di Indonesia yang melayani rute pengiriman ke Singapura dan Malaysia. Terletak di Jl. Duyung, Batu Hampar, Batam, Pelabuhan Harbour Bay menjadi pelabuhan internasional yang popular dan memiliki aktivitas perdagangan yang sibuk di Asia Tenggara.

Pelabuhan ini sudah memiliki fasilitas yang modern untuk mendukung berbagai aktivitas yang dilakukan. Selain itu juga dilengkapi dengan restoran mewah, mall, dan penginapan, sehingga banyak yang menjadikan pelabuhan ini sebagai tujuan wisata Batam. 

Tak hanya melayani bongkar muat peti kemas dari kapal mancanegara, Harbour Bay juga menjadi pintu gerbang masuknya turis asing ke Indonesia. Maka dari itu, pelabuhan ini terlihat lebih eksklusif dan mewah. Namun, selain melayani hubungan perdagangan internasional, terutama dengan Singapura dan Malaysia, pelabuhan Harbour Bay juga memiliki terminal domestik, khususnya untuk kawasan Sumatera. 

8. Pelabuhan Batam Center, Kepulauan Riau

Di Batam juga terdapat pelabuhan internasional, yaitu Pelabuhan Batam Center. Pelabuhan Batam Center tepat dimasukkan ke dalam salah satu pelabuhan internasional di Indonesia karena memiliki layanan bongkar muat barang yang dilakukan untuk ekspor dan impor barang ke berbagai tujuan, terutama ke Singapura dan Malaysia. Namun, di sini juga melayani penyeberangan untuk penumpang dari negara Asia Tenggara.

Memiliki Panjang 2.700 meter, pelabuhan ini dikelola oleh BP Batam Bersama PT Synergi Tharada. Nah, untuk menuju ke Pelabuhan Batam Center, akses masuknya adalah melalui Mega Mall Batam Center. Terbilang, pelabuhan ini merupakan penggerak ekonomi Kepulauan Riau, sama dengan Pelabuhan Harbour Bay. 

Dikarenakan banyak barang dari luar negeri yang masuk ke pelabuhan ini, Anda bisa berkesempatan membeli produk luar negeri dengan harga miring. 

Demikian informasi mengenai pelabuhan internasional di Indonesia. Dengan keberadaan pelabuhan internasional yang strategis dan dilengkapi dengan fasilitas modern, Indonesia bisa terus memperkuat posisinya sebagai salah satu pusat perdagangan maritim utama di dunia. Pelabuhan-pelabuhan ini tidak hanya mendukung pertumbuhan ekonomi nasional tetapi juga meningkatkan konektivitas global antara Indonesia dengan negara lain.

Pelabuhan Internasional yang ada di Indonesia

Author :
Siti L. Latifah
Siti L. Latifah
SEO Content Writer
Siti L. Latifah, mengawali karir kepenulisannya pada 2019, dan telah menjadi kontributor berpengalaman di berbagai media. Sejak 2022 fokus dalam industri kargo dan logistik. Dengan latar belakang sastra dan wawasan mendalam tentang logistik, tulisannya dapat dijadikan sumber terpercaya untuk informasi terkini di dunia kargo dan logistik Indonesia. Mari terhubung!
Facebook Siti L. Latifah Linkedin Siti L. Latifah
Tag : SNG Cargo, SNG Logistic
Bagikan :
Related Posts :
Panduan Pengiriman Barang
Panduan Pengiriman Barang
Jasa Ekspedisi SNG Logistic merupakan solusi terbaik bagi Anda yang tak mau repot melakukan pengiriman barang, baik untuk keperluan pribadi atau bisnis....
Corporate & Projects Cargo
Corporate & Projects Cargo
Layanan Cargo Murah SNG Logistic telah membuktikan profesionalitasnya dalam hal pengiriman logistik ke berbagai daerah. Dengan jangkauan yang luas, perusahaan...
Keuntungan menggunakan layanan SNG Logistic
Keuntungan menggunakan layanan SNG Logistic
Apa Sih Keuntungan Kirim Barang di SNG Logistic? Seiring pesatnya pertumbuhan bisnis dan ekonomi, permintaan masyarakat akan layanan pengiriman barang...
Kirim Mobil ke Surabaya: Cek Syarat, Biaya, dan Info Penting Lainnya
Kirim Mobil ke Surabaya: Cek Syarat, Biaya, dan Info Penting Lainnya
Berapa biaya kirim mobil ke Surabaya? Jika Anda berencana mengirim mobil ke Surabaya, Anda berada di artikel yang tepat. Pada kesempatan kali ini, kami...
Our Customer
PT. Sumber Alfaria Trijaya .Tbk PT. Pupuk Kaltim PT. Pertamina Gas PT. PESONNA OPTIMA JASA PT. NOVO COMPLAST INDONESIA PT. MONG KREASI INDONESIA PT. MENTARI BOOKS INDONESIA LEN LOGISTIC KOMPAS TV PT. KAERCHER INDONESIA INDO THERAPY IKEA ALAM SUTERA PT. GROWING RICH PT. CARDIG LOGISTIC INDONESIA PT. BOILERMECH MANUFACTURING INDONESIA PT. ANTAM Tbk PT. ALTRAK 1978 PT. ALITA PRAYA MITRA KOMISI PEMILIHAN UMUM
Customer Service
Marketing :