Cargo Udara Jakarta Manado Termurah Door to Door

Cargo udara Jakarta Manado

Rekomendasi Jasa Ekspedisi Jakarta Manado

Pengiriman barang antarpulau, seperti dari Jakarta ke Manado memang perlu mendapat perhatian lebih. Pasalnya, jarak antara dua kota ini tidaklah dekat, sehingga jika mengirim barang harus lebih hati-hati karena membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Namun, jika Anda menggunakan jalur pengiriman via udara, waktu pengirimannya akan lebih cepat.

Pengiriman juga akan lebih mudah jika Anda menggunakan jasa pengiriman cargo. Selain mempertimbangkan tarif cargo udara Jakarta Manado, Anda juga harus tepat dalam memilih jasa pengiriman cargo. Anda harus memilih jasa pengiriman cargo yang memiliki track record yang baik dan sudah biasa melakukan pengiriman via udara.

Salah satu jasa pengiriman jenis cargo yang bisa menjadi rekomendasi untuk Anda adalah SNG Logistic. SNG Logistic adalah jasa cargo murah yang telah berpengalaman bertahun-tahun, sehingga layanan yang disediakan berkualitas dan terjamin. Hingga saat ini, sudah terbukti telah membantu ribuan customer mengirimkan barangnya, baik pengiriman di dalam pulau atau antarpulau.

Pengiriman via udara ini dilakukan untuk pengiriman barang dengan jumlah dan berat yang tidak sebesar pengiriman via laut. Namun, estimasi waktu tiba memang lebih cepat. Lalu, apa yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan jasa pengiriman cargo udara dari SNG Logistic? Nah, Anda bisa membaca informasi di bawah ini untuk mengetahui informasi lebih lanjut.

Ketentuan Pengiriman Cargo Udara Jakarta Manado

Sebelum Anda mengirim barang dengan SNG Logistic, Anda perlu mengetahui bahwasanya ada syarat dan ketentuan yang berlaku untuk pengiriman udara dari Jakarta ke Manado, yaitu:

Ketentuan Surcharge Heavy Cargo:

Nah, itulah ketentuan pengiriman barang untuk pengiriman cargo udara Jakarta Manado yang berlaku di SNG Logistic.

Baca juga:

Berapa Hari Pengiriman Barang dari Jakarta ke Manado?

SNG Logistic menyediakan dua jalur pengiriman dari Jakarta ke Manado. Nah, untuk pengiriman via laut memang lebih lama, yaitu 14-16 hari. Sementara untuk pengiriman via udara lebih cepat, yaitu hanya 1-2 hari. Tentunya ini sangat menguntungkan untuk Anda yang membutuhkan pengiriman cepat antarpulau.

Tarif Ongkir Ekspedisi Jakarta Manado via Udara

Tarif ongkir cargo udara Jakarta Manado memang lebih mahal dibandingkan ongkir via laut. Ongkir via laut adalah Rp6.000/kg, sementara ongkir via udara adalah Rp70.000/kg dengan minimal berat 30 kg dalam satu kali pengiriman. Meskipun tarif ongkir via udara lebih mahal, tapi tentunya Anda bisa mendapatkan benefit lebih juga dari pengiriman via udara. Selain lead time-nya lebih cepat, keamanannya juga lebih terjamin.

Kirim Barang ke Manado dengan SNG Logistic

Mengirim barang dengan jasa cargo memberikan banyak kemudahan untuk Anda. Pengiriman barang menjadi lebih efisien dari segi waktu dan biaya. Begitu juga jika Anda memilih SNG Logistic sebagai jasa pengiriman barang Anda. Apa keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan SNG Logistic sebagai jasa cargo udara?

Keuntungan Kirim Barang via Udara Lewat SNG Logistic

Berikut beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan SNG Logistic sebagai jasa pengiriman cargo udara Jakarta Manado. 

Pengiriman dengan cargo udara lebih cepat sampai atau bisa dikatakan express. Meskipun pengirimannya ke pulau yang berbeda sekali pun, barang atau paket Anda bisa lebih cepat sampai.

Selanjutnya, pengirimannya bisa menjangkau ke berbagai daerah di Indonesia, bahkan ke tempat-tempat terpencil yang sulit dijangkau dengan kendaraan lain. Selain itu juga bisa mengirim barang ke berbagai negara.

SNG Logistic sudah memiliki fitur pelacakan yang canggih dan terintegrasi langsung ke WhatsApp. Jadi, Anda tidak perlu melakukan cek resi lagi, karena status pengiriman barang Anda akan dikirim langsung ke nomor WhatsApp Anda dan penerima barang.

Jika Anda melakukan pengiriman barang via udara, akan mendapatkan pengamanan yang tinggi, karena pengiriman via udara memiliki pembatasan dan kontrol keamanan di bandara yang begitu ketat. Hal itu juga yang membuat tarif cargo udara lebih mahal dibandingkan jalur yang lain. Selain itu, kami juga menyediakan layanan asuransi untuk menambah keamanan barang Anda. 

Nikmati beberapa layanan gratis dari kami, yaitu pick up barang dan packing barang untuk beberapa jenis packing. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan gratis penggunaan fasilitas di gudang. 

Fasilitas gudang kami sudah cukup luas untuk menyimpan barang besar atau barang yang jumlahnya banyak. Barang juga ditempatkan secara rapi dan di tempat yang aman, sehingga mengurangi risiko kerusakan barang.

Baca juga:

Jenis Muatan Barang yang Dapat Dikirim

cargo udara ke manado

Berikut beberapa contoh barang yang support untuk dikirim lewat layanan cargo udara Jakarta Manado.

  1. Pakaian atau Tekstil: baju, celana, bahan atau kain, dll.
  2. Aksesoris: tas, sepatu, topi, sabuk, dll.
  3. Barang FnB: makanan kering, makanan hewan peliharaan, makanan dalam kemasan yang tidak mudah membusuk, dll.
  4. Barang Elektronik: TV, computer, printer, laptop, dll.
  5. Buku, majalah, koran, dan sejenisnya.
  6. Furniture: meja, lampu, panel surya, dll.
  7. Mesin tanpa oli.

Nah, itulah beberapa jenis muatan barang yang bisa Anda kirimkan lewat udara. Selanjutnya Anda bisa mengetahui barang yang tidak support untuk dikirim via udara di bawah ini. 

Jenis Muatan Barang yang Tidak Dapat Dikirim

Berikut beberapa barang yang tidak support untuk dikirim lewat cargo udara Jakarta Manado.

  1. Bahan mudah terbakar atau meledak: peluru, petasan, kembang api, gas, bahan kimia berbahaya, bahan peledak seperti bom, bahan radioaktif, dan bahan mudah terbakar lainnya, dll.
  2. Barang ilegal: narkotika, senjata, obat-obatan terlarang, barang bajakan, atau barang yang melanggar hukum, dll.
  3. Barang beracun: pestisida, bahan kimia berbahaya, atau limbah medis, dll.
  4. Barang yang mudah membusuk: makanan matang, buah-buahan, sayur-sayuran, tumbuhan, dll.
  5. Hewan: hewan peliharaan atau hewan buas yang masih hidup (bisa dikirim ke spesialisasi pengiriman hewan).
  6. Barang yang beratnya melebihi kapasitas yang telah disyaratkan.
  7. Barang yang mengandung magnet.
  8. Jenazah.

Maka dari itu, Anda perlu memerhatikan barang yang akan Anda kirim. Anda bisa melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan tim marketing kami mengenai barang yang akan Anda kirimkan saat Anda melakukan order.

Layanan Penjemputan dan Pengantaran Cargo Udara

Selanjutnya, terdapat tiga layanan penjemputan dan pengantaran barang untuk pengiriman cargo udara Jakarta Manado dengan SNG Logistic. Nantinya Anda harus memilih salah satunya, yaitu:

Door to Door ini merupakan layanan di mana tim SNG Logistic akan pick up barang yang akan Anda kirim. Jika sudah sampai ke alamat tujuan, maka tim SNG Logistic juga yang akan mengantarkan barang Anda hingga ke alamat tujuan. 

Port to Door merupakan layanan yang berarti barang Anda tidak di-pick up dan Anda harus mengantarkan barang yang ingin Anda kirim ke gudang SNG Logistic. Namun, nantinya barang tersebut akan diantarkan ke alamat tujuan oleh tim SNG Logistic.

Port to Port merupakan layanan yang berarti barang Anda tidak di-pick up dan Anda harus mengantarkan sendiri barang Anda ke Gudang SNG Logistic. Nantinya, Anda juga yang harus mengambil sendiri barang Anda jika sudah sampai di gudang SNG Logistic kota tujuan pengiriman.

Baca juga:

Order Jasa Cargo Udara Jakarta Manado!

Ekspedisi udara Jakarta Manado

Kirimkan barang Anda bersama kami! Caranya cukup mudah, hanya dengan menghubungi marketing area Sulawesi kami di nomor WhatsApp 0813-2866-0707. Anda bisa menanyakan terkait pengiriman ke Manado. 

FAQ Jasa Ekspedisi Jakarta Manado

Berikut daftar pertanyaan yang sering ditanyakan terkait pengiriman dari Jakarta ke Manado via udara.

Untuk menjaga keamanan barang Anda, alangkah baiknya jika Anda mengasuransikan barang yang Anda kirim. Karena barang yang Anda asuransikan bisa mendapatkan penggantian jika saat proses pengiriman mengalami kerusakan atau hilang.

Ya, SNG Logistic menyediakan jasa pengemasan atau packing barang, di mana barang Anda akan di-packing oleh kami di gudang.  

Ya, selain melayani pengiriman cargo udara Jakarta Manado, kami juga menyediakan pengiriman balik dari Manado ke Jakarta dengan jalur pengiriman yang sama.

Bisa, Anda bisa memilih layanan door to door yang kami sediakan. Anda bisa menginfokan kepada marketing kami bahwa barang Anda ingin dijemput dan nanti tim marketing kami akan menginfokan jadwal penjemputan kepada Anda.

Status pengiriman barang Anda akan dikirim langsung ke nomor WhatsApp Anda dan penerima barang secara otomatis. Namun, kami juga menyediakan layanan cek resi di website dan aplikasi SNG Logistic yang bisa Anda lakukan sendiri.

SNG Logistic tidak membebankan biaya tambahan untuk penggunaan alat berat di gudang SNG Logistic. Sementara untuk penggunaan alat berat di luar gudang, baru Anda akan dikenakan biaya tambahan.

Khusus untuk gudang kami di Tangerang, gudang kami buka 24 jam untuk Senin-Sabtu. Namun, jika memang Anda harus mengirimkan barang ke gudang di atas pukul 17.00, Anda harus melakukan pemesanan dan pembayaran terlebih dahulu dengan marketing kami. Jadi, Anda tidak bisa mengantarkan barang Anda secara tiba-tiba.

Berikut alamat gudang SNG Logistic, baik itu kantor pusat atau gudang cabang di beberapa kota.

Demikian informasi terkait pengiriman cargo udara Jakarta Manado. Mari jadikan pengiriman dari Jakarta ke Manado menjadi lebih efisien bersama SNG Logistic.

Kirim barang? SNG-in Aja!

Jasa cargo udara Jakarta Manado

Author :
Siti L. Latifah
Siti L. Latifah
SEO Content Writer
Siti L. Latifah, mengawali karir kepenulisannya pada 2019, dan telah menjadi kontributor berpengalaman di berbagai media. Sejak 2022 fokus dalam industri kargo dan logistik. Dengan latar belakang sastra dan wawasan mendalam tentang logistik, tulisannya dapat dijadikan sumber terpercaya untuk informasi terkini di dunia kargo dan logistik Indonesia. Mari terhubung!
Facebook Siti L. Latifah Linkedin Siti L. Latifah
Tag : SNG Cargo, SNG Logistic
Bagikan :
Related Posts :
Panduan Pengiriman Barang
Panduan Pengiriman Barang
Jasa Ekspedisi SNG Logistic merupakan solusi terbaik bagi Anda yang tak mau repot melakukan pengiriman barang, baik untuk keperluan pribadi atau bisnis....
Corporate & Projects Cargo
Corporate & Projects Cargo
Layanan Cargo Murah SNG Logistic telah membuktikan profesionalitasnya dalam hal pengiriman logistik ke berbagai daerah. Dengan jangkauan yang luas, perusahaan...
Keuntungan menggunakan layanan SNG Logistic
Keuntungan menggunakan layanan SNG Logistic
Seiring pesatnya pertumbuhan bisnis dan ekonomi, permintaan masyarakat akan layanan pengiriman barang dari satu tempat ke tempat lain pun semakin tinggi....
Ekspedisi Jakarta Selatan Murah Bisa Jemput Barang
Ekspedisi Jakarta Selatan Murah Bisa Jemput Barang
Ekspedisi Jakarta Selatan – Anda sedang cari ekspedisi di Jakarta Selatan yang murah dan bisa jemput barang? Jika iya, maka SNG Cargo adalah solusi...
Our Customer
PT. Sumber Alfaria Trijaya .Tbk PT. Pupuk Kaltim PT. Pertamina Gas PT. PESONNA OPTIMA JASA PT. NOVO COMPLAST INDONESIA PT. MONG KREASI INDONESIA PT. MENTARI BOOKS INDONESIA LEN LOGISTIC KOMPAS TV PT. KAERCHER INDONESIA INDO THERAPY IKEA ALAM SUTERA PT. GROWING RICH PT. CARDIG LOGISTIC INDONESIA PT. BOILERMECH MANUFACTURING INDONESIA PT. ANTAM Tbk PT. ALTRAK 1978 PT. ALITA PRAYA MITRA KOMISI PEMILIHAN UMUM
Customer Service
Marketing :